Tips menjaga cat motor agar bersih dan mengkilap, motor yang sering dipakai oleh penggunanya akan mengalami kepudaran pada catnya, misalnya jika terkena sinar matahari langsung, kali ini akan dibahas mengenai tips menjaga cat motor agar bersih dan mengkilap, mari disimak bersama.
Hal-hal yang harus diperhatikan dalam merawat sepeda motor supaya terlihat bersih dan mengkilap antara lain:
1. Sering mencuci kendaraan itu sudah pasti. Yang perlu diperhatikan itu jangan mencuci motor memakai sabun colek atau deterjen. Bahan kimianya terlalu keras dan bisa mengikis lapisan cat motor. Hasilnya cat motor akan terlihat kusam karena warnanya pudar. Sekali dua kali sih ga masalah hanya saja jika keseringan untuk jangka waktu yang lama cat motor pasti akan pudar warnanya. Lebih baik memakai shampoo khusus sepeda motor yang banyak dijual di pasaran.
2. Jika sudah selesai dicuci usahakan motor benar-benar kering terutama bagian besi. Bisa dilakukan dengan mengelap menggunakan kain kanebo atau busa yang halus. Air yang menempel pada bagian besi terutama pada bagian knalpot, mesin, dan jari-jari motor akan membuat lapisan karat.
3. Jika ingin terlihat mengkilap, bisa dilakukan dengan memberi silicon (cairan pengkilap motor). Penggunaan silikon sebaiknya jangan banyak-banyak da ketika mengelap silicon ke motor dan jangan terlalu menekan dengan keras. Cukup pelan-pelan saja. Penggunaan Silikon sebaiknya jangan sering-sering karena akan mengikis lapisan cat.
4. Gunakan kain lap yang bersih dan lembut jika mengelap motor. Kain yang kasar akan menimbulkan goresan-goresan halus yang banyak. Jika keseringan maka goresan-goresan tersebut akan semakin kelihatan. Hasilnya cat motor semakin pudar warnanya.
5. Usahakan jauhkan sepeda motor terkena cahaya matahari langsung. Sering kita memarkir motor kita sembarangan. Motor terkena cahaya matahari langsung dan terkena panas. Cat akan memudar karena sinar matahari.
Demikian artikel mengenai tips menjaga cat motor agar bersih dan mengkilap, semoga artikel tersebut berguna bagi para bikers yang sedang mencari referensi cara merawat motor mereka, terimakasih atas kunjungannya ya, dishare juga ya.
TIPS MENJAGA CAT MOTOR AGAR BERSIH DAN MENGKILAP
Jangan Lupa:
TIPS MENJAGA CAT MOTOR AGAR BERSIH DAN MENGKILAP
Artikel ini diposting dari blog Tips dan Trik, Kamis, 03 Oktober 2013, at 04.04 dalam topik Edukasi, Tips Sehari-Hari dan permalink https://tipsdantrik-aziz.blogspot.com/2013/10/tips-menjaga-cat-motor-agar-bersih-dan.html. 510. Jangan lupa baca artikel terkait dan tinggalkan komentar anda.Baca juga artikel yang lain:
Langganan:Posting Komentar (Atom)
10 Tulisan Terakhir
.
Iklan
.
Tulis Komentar Kamu dibawah, pilih Name/URL atau pilih Anonymous.
0 Komentar untuk "TIPS MENJAGA CAT MOTOR AGAR BERSIH DAN MENGKILAP"Posting Komentar